Sukses karena Kerendahan Hati

Thursday, 11 July 20130 comments

Di dalam era modern ini seringkali kita melihat dan menginginkan sesuatu, namun keinginan tersebut seringkali kita tutup dan tahan karena ketidakmampuan kita untuk mendapatkan apa yang kita inginkan ini. Sebagai contoh, ketika kita melihat pameran mobil di sebuah mall, hati kecil kita menginginkan mobil tersebut, namun karena kita tidak punya cukup uang untuk membeli mobil tersebut, maka dengan segera keinginan itupun kita urungkan dan mengatakan di hati kecil kita bahwa suatu saat kalau kita sudah punya cukup uang, barulah kita dapat membelinya. Apa sih sebenarnya makna sebuah keinginan yang kita urungkan ini ? apakah ini baik untuk sebuah motivasi yang dapat membuat kita berhasil dan mau bergerak untuk mencari uang untuk dapat membeli apa yang kita inginkan dalam waktu yang telah kita targetkan sendiri untuk kita jalankan dan raih.

Saya suka sekali topik pembahasan ini, dalam artikel ini kunci yang ingin saya tekankan adalah bagaimana orang memandang sebuah kesuksesan itu diawali dari sebuah kerendahan hati, karena hanya dengan kerendahan hatilah, kita menjadi mampu, orang yang sombong alias tinggi hati tidak memiliki banyak teman, setuju ? Orang yang malas belajar adalah orang yang tidak menghargai pelajaran yang ditujukan kepadanya, setuju? Orang yang boros dan tidak suka menabung adalah orang yang tidak menghargai hasil jerih payah dan keringatnya sendiri, setuju? Orang yang hidupnya malas2an, sukanya tidur, berfoya2, dan tanpa arah adalah orang yang tidak menghargai hidup dan masa depannya, setuju? Mengapa disini terdapat pengulangan kata "tidak menghargai", apa yang salah dengan kata ini dan masih ada saja pada diri kita dalam menghadapi hidup dan masa depan kita.

Dari hasil penelitian saya terhadap beberapa orang yang sukses adalah bahwa mereka yang sukses umumnya mereka yang awalnya mau menghargai dirinya dan hidupnya sendiri, dan setelah itu mereka pun mampu memberikan penghargaan bagi orang lain disekitar mereka, dengan banyak cara.

Penghargaan yang mereka berikan kepada diri mereka sendiri antara lain: Mereka memandang diri sebagai sosok yang berarti, mau belajar, mau memperbaiki diri, memberikan kualitas terbaik untuk diri mereka sendiri dengan cara mau berusaha untuk yang terbaik.

Penghargaan yang mereka berikan kepada orang lain, antara lain: Mereka siap membantu orang lain yang susah, menolong orang lain, dan masih banyak lagi.

Jadi apa dan bagaimana maksud dari kerendahan hati untuk sebuah kesuksesan dari artikel singkat diatas ini, ya betul sekali anda pasti telah membacanya dan memahami maksud saya, bahwa keberhasilan anda harus di awali dengan sebuah kerendahan hati, orang yang merendahkan hati umumnya cenderung mau melangkah, mau bergerak, dan tidak pilih pilih pekerjaan. Susah sekali untuk menggerakan orang yang tinggi hati, mengapa? karena orang yang tinggi hati alias sombong, umumnya lebih suka menggerakan orang lain daripada dirinya sendiri untuk bergerak terlebih dahulu. Cara ini mungkin baik bagi anda yang sudah mampu mengupahi karyawan atau orang upahan yang bisa disuruh2, namun untuk kita yang masih miskin, cara ini sangat tidak cocok untuk diterapkan.

Mulai besok, mulai dengan merendahkan hati, kerjakan apa saja yang telah anda rencanakan dengan kerendahan hati, kerendahan hati anda niscaya mampu membuat anda bergerak lebih leluasa, tidak malu, tidak takut, tidak menutup diri, dan terpenting adalah kesuksesan pasti milik anda!

Salam sukses,

Penulis: Deddy Aurudy  |  Publisher  :  Rangga
   [MelileaNetwork.com]
COPYRIGHT © Melilea Tuban 2013




Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Melilea Tuban - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger